Main Character



Menjadi pemeran utama sepertinya menyenangkan sekaligus bisa menjadi beban. Kalian yang terlahir menjadi MC di kehidupan ini mungkin merasa beruntung karena melakukan sesuatu terasa lebih mudah. Terlahir menjadi MC juga memiliki kebanggaan tersendiri dibandingkan dengan terlahir menjadi karakter yang lain. Walaupun ga semua orang ingin menjadi MC.

Baca juga : Januari 2025

Balik lagi di masa sekolah, yang selalu mendapat juara dan menjadi kebanggaan guru dan murid lainnya. Rasa percaya guru kepada murid unggulan ini juga tinggi, saat mereka melakukan kesalahan pun guru tidak percaya. Menjadi pemimpin bagi teman-temannya, bisa menjadi ketua kelas, ketua OSIS, ketua panitia, bahkan bisa menjadi panutan dan contoh bagi murid yang lainnya.

Menjadi MC memang kebanggan tersendiri tapi dibalik itu semua mereka menanggung beban yang bisa dibilang cukup berat. Menanggung nama dan gelar "orang baik". Walaupun mereka sebelumnya melakukan kesalahan dan guru tidak percaya, tapi lambat-laun mereka akan menilai kita kenapa orang baik ini malah berbuat kesalahan terus. Yang biasanya juara 1 tapi tiba-tiba malah juara 2 jadi bisa dipertanyakan. Karena memang sejatinya mempertahankan lebih sulit ketimbang menaikkan peringkat. Sama halnya dengan menjaga nama baik lebih sulit ketimbang berbuat baik.

Menjadi MC ternyata ada masanya juga. Ada yang dari MC menjadi NPC, NPC menjadi MC, MC seumur hidup, dan bisa juga ditengah-tengah.

Ketika pemeran utama gagal, semua akan benar-benar menilai. Dan bagi penyandang gelar ini pasti merasa frustasi karena sudah terbebani dengan kepercayaan orang lain. Di kehidupan nyata banyak MC yang gagal ketimbang mereka di masa lalu yang selalu berhasil. Padahal gagal itu juga manusiawi tapi yang membuat berbeda adalah mereka dulunya adalah MC bukan NPC.

Saat NPC berhasil mereka akan dipuji tapi saat MC gagal mereka akan ditinggal.

Menjadi orang yang dulunya serba berhasil dan bisa diandalkan namun sekarang malah menjadi orang yang sering gagal merupakan beban yang teramat berat untuk dipikirkan. Mendapat cemoohan dari orang lain yang dulunya memuji kita dan malah dibandikan dengan karakter yang dulunya biasa aja tapi sekarang malah mereka yang menjadi MC nya.

Tulisan ini tentunya ga untuk semua orang. Yang relate aja.

0 Comments:

Posting Komentar